BCA (
Bank Central Asia) sebagai salah satu bank swasta terbaik dengan total aset di atas 250 triliun, membuka
lowongan kerja besar-besaran bagi muda-mudi
fresh graduate dan profesional untuk bergabung dan berkarir. Bank penerima banyak penghargaan ini membuka kesempatan dengan 3 jenis program untuk Sarjana S1 fresh graduate, yakni Program Staf Pendukung Operasi, Program Account Officer dan Program Relationship Officer.
Sementara 3 lowongan lainnya adalah MT-IT, Investment Specialist, dan Junior Secretary. Dua posisi pertama membutuhkan Sarjana S-1 dan yang terakhir minimal D3 Sekretaris. Selengkapnya mengenai loker besar-besaran di Bank BCA adalah sbb:
Lowongan
1.
Program Staf Pendukung Operasi (PSPO) [
DAFTAR]
Close Date: 16 Desember 2014
Kualifikasi:
- Minimal Lulusan Sarjana (S1)
- IPK minimal 2,75 (skala 4,00)
- Usia maks 25 tahun
- Memiliki kemampuan analisa yang baik
- Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
- Memiliki keinginan berprestasi
- Tidak pernah terlibat Narkoba dan pelanggaran hukum lainnya
- Penempatan sesuai kebutuhan perusahaan
- Bersedia menjalani pendidikan selama 1 tahun
- Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan.
2.
Program Account Officer (PAO) [
DAFTAR]
Close Date: 31 Desember 2014
Kualifikasi:
- Usia maksimal 25 tahun
- Lulusan Sarjana (S1) dengan IPK minimal 2,75 (skala 4,00)
- Memiliki kemampuan analisa yang baik
- Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
- Memiliki keinginan berprestasi
- Penempatan di Kantor Cabang atau Kantor Wilayah
- Bersedia tidak menikah selama pendidikan
- Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan
3.
Progam Relationship Officer (PRO) [
DAFTAR]
Close Date: 31 Desember 2014
Kualifikasi:
- Usia makasimal 25 tahun
- Lulusan Sarjana (S1) dengan IPK minimal 2,75 (skala 4,00)
- Memiliki kemampuan analisa yang baik
- Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
- Memiliki keinginan berprestasi
- Penempatan di Kantor Cabang atau Kantor Wilayah
- Bersedia tidak menikah selama pendidikan
- Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan
4.
MT-IT [
DAFTAR]
Close Date: 31 Oktober 2014
Kualifikasi:
- Memiliki latar belakang pendidikan Komputer/ Teknik Informatika/ Sistem Informasi
- S1 dengan IPK minimal 3,00 (Strata 1) dan 3,25 (Strata 2)
- Pria/ wanita dengan usia max. 25 tahun (Strata 1) dan 27 tahun (Strata 2)
- Memiliki logika dan kemampuan analisa yang kuat
- Mampu bekerjasama dalam tim
- Memiliki kemampuan komunikasi dan hubungan interpersonal yang baik
- Proaktif, kreatif, dan berintegritas tinggi
- Mampu berbahasa Inggris dengan baik merupakan nilai lebih
- Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama pendidikan
- Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan
- Bebas NARKOBA
- Lulus dalam seleksi
5.
Investment Specialist [
DAFTAR]
Close Date: 31 Desember 2014
Kualifikasi:
- Min Sarjana (S1).
- Mempunyai keterampilan komunikasi yang baik.
- Kemampuan berbahasa Inggris yang baik (min pasif/tertulis).
- Mempunyai ketertarikan dibidang Investasi/Pasar Modal.
- Diutamakan yang mempunyai pengalaman penjualan atau berhadapan dengan nasabah.
- Pengalaman dalam bidang wealth management/perbankan min 2 tahun.
- Fresh Graduates juga dipersilahkan mendaftar
6.
JUNIOR SECRETARY [
DAFTAR]
Close Date: 31 Desember 2014
Kualifikasi:
- Pendidikan minimal D3 (sedang melanjutkan S1) dengan IPK minimal 2,75 dari jurusan Sekretaris
- Ramah dan mampu berkomunikasi dengan baik
- Berpenampilan menarik
- Menguasai Microsoft Office
Tahapan Seleksi
1. Seleksi Administrasi
Pada tahap ini berkas lamaran Anda akan diperiksa kesesuaiannya dengan kriteria yang dimiliki oleh BCA. Oleh karena itu, isilah formulir yang tersedia dengan lengkap dan jelas.
2. Psikotes
Psikotes adalah tahapan untuk memperoleh gambaran atau potret diri dari masing - masing kandidat, apakah memiliki kesesuaian dengan posisi yang ditawarkan.
3. Interview I
Tahap ini adalah tahap wawancara dengan rekrutmen BCA. Pada saat wawancara, pihak rekrutmen BCA akan menggali lebih dalam lagi mengenai kandidat. Melalui wawancara, akan dilihat lagi kesesuaian antara kandidat dengan nilai - nilai perusahaan.
4. Interview II
Pada tahap ini kandidat akan bertemu langsung dengan user / atasan di unit kerja. User akan melihat kecocokan antara kualifikasi kandidat dengan kebutuhan yang ada di unit kerja.
5. Tes Kesehatan
Tes Kesehatan merupakan tahap terakhir dari seluruh rangkaian proses seleksi di BCA. Pada tahap ini akan dilakukan pemeriksaan terhadap kesehatan jasmani kandidat.
F.A.Q (Frequently Asked Question)
T: Apakah ada biaya yang dikeluarkan selama proses seleksi di BCA?
J: Selama proses seleksi, peserta tidak diminta biaya sedikitpun. Apabila ada oknum yang meminta biaya, mohon dapat menghubungi kami melalui menu "Hubungi Kami" dari web ini.
T: Jika saya gagal dalam proses seleksi, bolehkan saya mengirimkan kembali aplikasi untuk mengikuti proses seleksi angkatan BDP selanjutnya?
J: Anda boleh mengirimkan kembali aplikasi lamaran anda setelah 2 tahun, terhitung dari tanggal anda mengirimkan lamaran anda yang pertama. Dengan catatan bahwa anda masih memenuhi semua persyaratan dan kriteria yang ditetapkan.